Sempet kaget ketika facebook share yang ada disetiap content di website yang pernah dibuat jadi tidak jalan semuanya, Ada apa nih? selidik punya selidik ternyata memang fitur ini dimatikan oleh Facebook, tidak tau pertimbangannya apa, hanya mungkin sedikit tidak update membaca di blog facebook. Lalu gantinya apa? gantinya adalah Facebook Like yang tetap dipertahankan.
Sebuah blog menulis "If you`ve been trying to find Facebook`s "Share Button Generator", and have been redirected to the "Like Button Generator" instead, there`s probably a good reason behind it; it has been deprecated." hemmm sepertinya mengalami hal yang sama.
Facebook like memang sedikit mudah untuk user, tinggal klik like maka content atau webpage kita sudah muncul di timeline yang dia miliki, bahkan like button ini tidak hanya berfungsi untuk sebuah halaman web tapi bisa digunakan untuk like Facebook Page, like object didalam sebuah halaman asal URL yang dikirimkan bersifat unik.
Kelemahan dari facebook like adalah kita tidak bisa memberi komentar bersamaan dengan share kita ke timeline kita, ini yang tidak dimiliki oleh facebook like. Dengan facebook share kita masih bisa berbagi komentar hanya sekedar untuk mengomentari tulisan yang dishare.
Nah sekarang bagaimana dong? tentang saja, jika kita ingin tetap ada facebook share diwebsite kita maka kita tinggal buat link manual yang mengarah ke facebook share URL, sehingga kita masih bisa memberikan komentar didalamnya. Buat semacam link, bebas apakah menggunakan popup atau link reguler, kalau popup tentu hasilnya akan sama seperti facebook share sebelumnya kalau reguler berarti halaman share to facebook akan sebesar browser yang digunakan.
Kita tinggal membuat link yang diarahkan ke https://www.facebook.com/sharer/sharer.php?u=(urlwebkita) ..nah URLWEBKITA tinggal kita sesuaikan, dengan demikian kita masih bisa memberikan komentar ke link yang akan dishare, kelemahan dengan button manual ini adalah tidak ada perhitungan berapa orang yang sudah share.
Mungkin anda tertarik menonton video tentang E-Voting Untuk Pemilu - Apakah Indonesia Bisa dan Siap?
Apa komentar anda tentang Tulisan Facebook Matikan Fitur Share Generator, Ganti Dengan Like Button?
Tetap terhubung dan dapat berkomunikasi dengan saya melalui sosial media pilihan anda berikut ini
Promosi Website Lainnya
Rabu, 22 Juni 2011 06:11 WIB Memasang Gambar, Judul dan Deskripsi pada Facebook Share
Facebook memang menjadi daya tarik tersendiri untuk urusan memperbanyak kunjungan, bagaimana tidak, dengan hadirnya facebook share membuat kita semakin mudah saja untuk memasang link di website kesayangan kita di facebook sehingga memungkinkan teman-teman kita untuk mengunjungi web kita,
Selasa, 30 Desember 2008 07:13 WIB Seberapa Pentingkah Ranking Alexa?
Alexa.com merupakan salah satu dari website yang menyediakan layanan statistik dan ranking sebuah website di dunia. Alexa juga merupakan situs yang paling populer dikalangan website penyedia ranking. Semakin tinggi ranking sebuah website di alexa.com diklaim sebagaian orang merupakan indikasi kesuksesan sebuah website. Bahkan banyak cara-cara yang menurut saya tidak fair untuk meningkatkan sebuah ranking untuk sebuah website, tapi gak apa yang penting menurut saya adalah goal atau tujuan dari dibangunnnya web itu sendiri.
Selasa, 28 Oktober 2008 05:50 WIB Mengenal Profesi dalam Dunia Website
Tumbuhnya internet makin lama makin sangat diperlukan oleh segala lapisan masyarakat, mulai dari kalangan pelajar sampai kepada kalangan bisnis. Dengan adanya World Wide Web membuat dunia informasi semakin diminati dan dirasakan kegunaannya, dimulai dari penayangan profil hingga ke jalur transaksi sudah banyak dilakukan melalui web di masing-masing situs milik masing-masing. Kebutuhan seperti ini menimbulkan banyak profesi-profesi baru didalam dunia internet
Rabu, 18 Juli 2007 11:07 WIB Evaluasi Website Menggunakan Seven Checklist dan 10C
Semenjak ditemukanya internet sebagai salah satu media komunikasi dan informasi, website merupakan produk teknologi informasi yang terbilang paling populer, namun terkadang banyak website yang hadir tanpa kualitas yang bagus sehingga tidak dapat menyampaikan informasi yang dibawa dan bahkan menjadi bulan-bulanan pihak yang tidak bertanggung jawab.